Transfer Pulsa kartu IM3
Saat ini diluncurkan metode dan teknik baru yang lebih mudah, cepat dan efisien dalam kirim mengirim pulsa sesama palanggan kartu prabayar indosat m3 atau disingkat IM3.
Dengan cara versi baru ini anda tidak lagi perlu mendaftar untuk melakukan registrasi dan tidak ada lagi nomor pin yang sulit dihapal. Kini transfer pulsa dapat dilakukan tanpa harus isi ulang dahulu, karena persyaratan untuk mentransfer pulsa adalah harus memiliki pulsa di atas 10.500 rupiah dan nomernya aktif, tidak tenggang / grace period ataupun hangus / churn.
Berikut ini adalah syarat lengkapnya :
- Kartu IM3 prabayar dalam keadaan masa aktif
- Memiliki saldo pulsa minimal Rp. 10.500 (500 adalah tarif)
- Transfer minimal Rp. 5.000 dan maskimal Rp. 100.000
- Sehari hanya boleh mentransfer pulsa maksimal Rp 200.000
- Kartu penerima pulsa dalam keadaan masa aktif
Tahap, langkah dan cara mentranster / transfer pulsa IM3 :
1. Ketik TP [NO_TUJUAN] [Denominasi]
2. Kirim ke nomor 151
Contoh : TP 08561234567 5000
Berarti mengirim pulsa 5.000 rupiah ke nomer 08561234567
3. Jika berhasil maupun gagal akan menerima sms konfirmasi balasan
Kode sms layanan lainnya yang berhubungan dengan transfer pulsa im3 :
- Melihat status transfer pulsa : Ketik STAT kirim ke 151 (tarif Rp. 500)
- Melihat history / sejarah transfer pulsa : Ketik HISTORY kirim ke 151 (tarif Rp. 500)
- Panduan kode sms lengkap : Ketik PAN kirim ke nomor 151 (gratis)
Transfer Pulsa kartu As
Kemudahan yang akan dengan mudah diperoleh oleh pelanggan kartu As yaitu program "Transfer Pulsa kartu As".
Transfer pulsa kartu As adalah adalah layanan yang memungkinkan pengguna kartu As dapat melakukan transfer pulsa melalui ponsel ke pengguna kartu As lainnya. Besarnya nilai pulsa yang ditransfer dapat bervariasi tergantung dari keinginan dan kebutuhan pelanggan, hal tersebut diberikan khusus untuk para pelanggan kartu As agar dapat dengan mudah dan Suka-Suka memberikan pulsa buat teman yang membutuhkan pulsa di saat darurat atau orang-orang terdekat kita sebagai tanda kasih.
Cara Penggunaan:
Minta Pulsa
- *858*1*nomor_tujuan*nominal# tekan OK atau Call
Contoh untuk meminta nominal Rp. 5 ribu :
*858*1*081310300027*5# tekan ok atau call
(untuk menjawab, pengguna dapat menggunakan transfer pulsa)
Atau
- Dengan menekan *858# , jawab 1, masukkan nomor donator, masukkan nilai permintaan, dan jawab 1 untuk menyetujui. Setelah itu anda akan menerima notifikasi transaksi sudah diproses
Transfer Pulsa
- *858*nomor tujuan*nilai transfer# tekan OK atau Call
Contoh: untuk pengiriman nominal Rp. 5 ribu :
*858*085210000001*5# tekan ok atau call
Atau - Dengan menekan *858# , jawab 2, masukkan nomor tujuan, masukkan nilai transfer, dan jawab 1 untuk menyetuju. Setelah itu anda akan menerima notifikasi transaksi sudah berhasil
Ketentuan penggunaan transfer pulsa :
• Nilai pulsa yang dapat ditransfer berkisar antara 5ribu – 100ribu dengan kelipatan seribu ( contoh : 5.000, 6000, 7000, 10.000 dst nya )
• Minimum sisa pulsa setelah transfer 10ribu
• Maksimal transaksi 10 kali perhari (3x ke nomor yang sama)
• Maksimal pulsa yang ditransfer 100ribu per transfer
• Maksimal total pulsa yang ditransfer 200ribu per hari
• Biaya transfer sebesar Rp. 500/transfer
• Biaya untuk meminta pulsa adalah Rp 100/permintaan
• Status pengirim harus dalam masa aktif
• Status penerima harus dalam masa aktif atau dalam masa isi ulang
• Setiap transaksi transfer pulsa tidak merubah status masa aktif maupun masa isi ulang.
• Jika penerima dalam masa isi ulang, pulsa yang dtransfer baru dapat dipergunakan setelah penerima melakukan isi ulang untuk mengaktifkan kembali kartunya.
Contoh Transaksi Layanan Transfer Pulsa
Kasus ke-1
Pengguna Kartu As "A" mengirim pulsa senilai Rp. 10.000 ke pengguna Kartu As "B". Pulsa Awal senilai Rp. 20.000. Jika transfer pulsa berhasil terkirim maka pulsa akhir menjadi senilai Rp. 9.500
TRANSFER PULSA XL
BAGI PULSA
Bagi pulsa tersedia dengan 2 nominal yaitu Rp 1,500 (masa aktif 1 hari) dan Rp 3,000 (masa aktif 3 hari).
Pelanggan dapat mengirim pulsa melalui kode akses SMS 168 dan setiap pengiriman akan dikenakan biaya sebesar Rp 99 / kirim dan sudah termasuk di dalam nominal yang terkirim.
Cara mengirim pulsa via SMS:
ketik: BAGI nomor XL yang dituju nominal
kirim ke 168
Contoh: BAGI 0817xxxxx 1500 kemudian dikirim ke 168
- Pengirim harus mempunyai sisa saldo minimal Rp 10.000 setelah pulsa dikirim dan nomor pengirim berada dalam masa aktif
- Jumlah pulsa yang dapat dikirim yaitu Rp 1.500 (masa aktif 1 hari) dan Rp 3.000 (masa aktif 3 hari)
- Bagi pengguna voucher bebas Xtra hanya bisa sebagai pengirim Bagi Pulsa
- Untuk pelanggan baru, layanan Bagi Pulsa baru dapat dilakukan 24 jam setelah melakukan isi ulang yang pertama
- Tidak ada pengurangan pulsa setelah menerima kiriman Bagi Pulsa
- Informasi lebih lanjut, hubungi Layanan XL Info 818 & XL Contact Center 817 (Rp 350/panggilan bagi pengguna XL Prabayar dan gratis bagi pengguna XL Pasca Bayar) atau 021-57959817 (dari nomor lain)
- Biaya kirim Rp 99/SMS dan otomatis akan mengurangi jumlah pulsa yang akan diterima oleh si penerima
- Syarat dan ketentuan berlaku.
*Menerima Pemasangan Jaringan dan Instalasi komputer untuk wilayah Sidoarjo, Malang, Surabaya dan sekitar nya
*Service Laptop, PC, LCD Hardware, Software
*Jasa Pembuatan Warnet Profesional. Menerima pemasangan di daerah Jawa Timur Dan sekitarnya.
*kami juga menerima berbagai layanan jasa baik di bidang Service Wedding, rental Sound System, EO, Les Privat music dan Pelajaran sekolah baik materi umum maupun agama
CS: baladewi_baladewi@rocketmail.com
baladewi-holic.blogspot.com
03183044081 - 085755795868
Tidak ada komentar:
Posting Komentar